Cara Ganti Kartu ATM Mandiri dengan Mudah Lewat Livin' by Mandiri

Cara Ganti Kartu ATM Mandiri dengan Mudah Lewat Livin' by Mandiri

Kemajuan teknologi begitu berdampak positif bagi kehidupan, salah satunya adalah dunia perbankan yang sering kita gunakan sehari-hari. Kini, penggantian kartu ATM Mandiri bisa dilakukan secara online lewat aplikasi Livin' by Mandiri. Lantas, bagaimana cara mengganti kartu ATM Mandiri secara online tersebut? Dalam artikel ini, kami akan mengupas secara tuntas mengenai cara, syarat serta biaya penggantian kartu ATM Mandiri.

Cara Ganti Kartu ATM Mandiri


Pertama-tama, pastikan Anda telah mengunduh dan mengakses aplikasi Livin' by Mandiri. Setelah itu, ikuti langkah-langkah berikut untuk mengganti kartu ATM Mandiri secara online:

  1. Pilih menu pengaturan pada pojok kiri atas.
  2. Pilih "Kartu Debit & Kredit".
  3. Pilih "Ganti kartu Debit".
  4. Pilih Kartu Debit yang ingin di ganti.
  5. Pilih "Selesai".
  6. Kirim ke Alamat.
  7. Masukkan Alamat Lain.
  8. Konfirmasi Data.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda dapat dengan cepat dan efektif mengganti kartu ATM Mandiri tanpa harus mengunjungi kantor cabang.

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri

Proses penggantian kartu ATM Mandiri melalui Livin' by Mandiri memiliki syarat-syarat tertentu yang perlu diperhatikan, tergantung pada kondisi kartu debit yang dimiliki. Berikut adalah syarat-syaratnya:

  • Ganti Kartu dengan Kartu Lama:

  1. Nasabah menyiapkan e-KTP (dalam kondisi yang baik).
  2. Pastikan kartu debit masih dapat digunakan di mesin ATM.
  3. Ingat PIN kartu debit yang ingin diganti.

  • Ganti Kartu Tanpa Kartu Lama (Kartu Hilang/Rusak):

  1. Nasabah menyiapkan e-KTP (dalam kondisi yang baik).
  2. Mengetahui nomor rekening dari kartu debit yang akan diganti.
  3. Ingat PIN kartu debit yang akan diganti.

Biaya Ganti Kartu ATM Mandiri

Proses penggantian kartu ATM Mandiri juga melibatkan biaya tertentu. Berikut adalah rinciannya:

  1. Ganti downgrade: Rp 15.000
  2. Ganti ke kartu sejenis atau upgrade: Bebas Biaya
  3. Penggantian Kartu Hilang/Rusak: Rp 15.000
  4. Upgrade Kartu dan masa berlaku kartu habis: Bebas Biaya
  5. Penggantian kartu tertelan/skimming per jenis kartu: Bebas Biaya
  6. Penggantian PIN ATM melalui cabang: Rp 5.000

Dengan demikian, Anda tentunya akan paham dan mengerti mengenai bagaimana cara penggantian kartu ATM Mandiri melalui Livin' by Mandiri begitu juga dengan syarat serta biaya yang harus dikeluarkan. Semoga artikel ini membantu.

Share

Belum ada Komentar untuk "Cara Ganti Kartu ATM Mandiri dengan Mudah Lewat Livin' by Mandiri"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel